Cara Melihat Link Asli Dibalik Short URL
Cara Melihat Link Asli Dibalik Short URL - Halo sobat.. Selamat siang.
Wah siang siang kek gini hujan mau bikin postingan agak males. Tapi gak
papa lah, asal ada kopi.. Wkwkw apalagi kopinya bang Iwan, kopi bongkar
(Top Coffee). Lebih nikmat dan bikin suasana hangat (bukan niat promosi
loh).
Sobat udah tau apa itu 'Short URL' atau 'URL Pendek' atau juga 'Link
Pendek' kan? Itu loh URL yang biasanya diawali dengan goo.gl, bit.ly,
tinurl.com, dll. Dan link inilah yang saya yakin membuat sobat
penasaran. Apalagi dikasih keterangan keterangan yang menggiurkan Wah
wah wah wah.... Tapi sobat HARUS HATI HATI dengan URL itu, apalagi yang
ngasih link tersebut orang atau oknum yang belum kita kenal.
Hanya kewaspadaan saja. Seperti kata pepatah 'Lebih baik mencegah
daripada mengobati'. Pepatah ini bisa kita gunakan dalam dunia maya.
Karena pelakunya tidak kita ketahui secara riil. Oke, kembali lagi. Link
yang di perpendek seperti itu memang dapat memudahkan kita untuk
berbagi. Apalagi kalau menggunakan media yang mempunyai keterbatasan karakter seperti SMS atau Twitter.
Namun sayang, dengan adanya URL shortener ini kerap disalahgunakan oleh
oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab dengan membuat jebakan dengan
niat jahat atau mencari keuntungan pribadi dengan cara membuat link
tersebut menjadi pendek. Seperti menyebarkan virus, link reverral dan
lain lain.
Nah dengan melihat kasus kasus tersebut, Kang Sofi bermaksud mengajak
sobat untuk berhati hati. Setidaknya dengan mengetahui URL aslinya akan
meminimalisir dampak negatif tersebut, karena kita sudah tau apakah link
itu spam atau bukan, bisa dipercaya aman atau tidak.
1. www.goo.gl
Dengan menambahkan tanda + (plus) di belakang URL. Contoh url http://goo.gl/xxxxx tambahkan simbol + sehingga menjadi http://goo.gl/xxxxx+
atau sobat juga bisa menggunakan alternatif lain yaitu dengan
menambahkan /info/ di antara domain dan kode penyingkatnya sehingga
menjadi seperti ini http://goo.gl/info/xxxxx.
2. www.bit.ly
Caranya sama seperti trik untuk goo.gl diatas, yaitu dengan menambahkan tanda + (plus) dibagian belakang URL. Contoh: http://bit.ly/xxxxxx ditambahkan tanda + (plus) menjadi seperti ini http://bit.ly/xxxxxx+.
Caranya sama seperti trik untuk goo.gl diatas, yaitu dengan menambahkan tanda + (plus) dibagian belakang URL. Contoh: http://bit.ly/xxxxxx ditambahkan tanda + (plus) menjadi seperti ini http://bit.ly/xxxxxx+.
3. www.tinyurl.com
Untuk tinyurl.com agak berbeda sedikit. Caranya yaitu dengan menuliskan preview. setelah http:// Contoh: http://tinyurl.com/xxxxxxx menjadi http://preview.tinyurl.com/xxxxxx.
Untuk tinyurl.com agak berbeda sedikit. Caranya yaitu dengan menuliskan preview. setelah http:// Contoh: http://tinyurl.com/xxxxxxx menjadi http://preview.tinyurl.com/xxxxxx.
Oke
sekian dulu postingan saya kali ini. Semoga bisa bermanfaat bagi sobat
semua yaa.. Jangan lupa untuk berkunjung ke blog Kang Sofi lagi ya.
Sampai jumpa pada postingan postingan berikutnya.
okey thank'you sob
BalasHapusizin copy y kang
BalasHapus